Selasa, 08 Februari 2011

Sistem Klasifikasi 5 Kingdom

“Klasifikasi Makhluk Hidup”

Monera

Monera mempunyai sel yang bersifat prokariotik(sel belum mempunyai membran inti sehingga bahan inti tersebar dalam sitoplasma.
Yang termasuk anggota kelompok Monera adalah:
a.Bakteri:
      -Bakteri autotrof, yaitu bakteri yg dapat membuat makanannya sendiri dari zat-zat anorganik yg ada.
      -Bakteri heterotrof, yaitu bakteri yg tdk dapat membuat makanannya sendiri, tetapi makanan diperoleh dari senyawa kimia organik yg telah jadi.

b.Ganggang Biru(Cyanophyta):
      -Chroococcus dan Gloeocapsa termasuk ganggang biru yang bersel tunggal.
      -Polycystis adalah ganggang biru yang hidup berkoloni.
      -Oscillatoria, Rivularia, dan Nostoc adalah ganggang biru yang berbentuk benang(filamen).


Protista

Protista mempunyai sel yang bersifat eukariotik(inti sel telah mempunyai membran inti.
Yang termasuk anggota kelompok Protista adalah:
1.Ganggang(Algae)
      -Ganggang Hijau(Chlorophyceae)
      -Ganggang Coklat(Phaeophyceae)
      -Ganggang Keemasan(Chrysophyceae)
      -Ganggang Merah(Rhodophyceae)

2.Protozoa
      -Rhizopoda
      -Flagellata
      -Sporozoa
      -Ciliata


Jamur(Fungi)

Jamur tdk berklorofil sehingga tdk dapat menyediakan makanannya sendiri. Pada umumnya, jamur berukuran kecil, ada yg bersel satu seperti Sacharomyces cerevisiale dan ada yg bersel banyak seperti Penicillium notatum dan jamur merang(Voluariella volvacea).
Yang termasuk anggota kelompok Fungi adalah:
1.Jamur Ganggang(Phycomycetes)


2.Jamur Sejati(Eumycetes)
      -Ascomycetes
      -Basidiomycetes
      -Deuteromycetes


Tumbuhan(Plantarum)

Pengelompokan tumbuhan ke dalam beberapa kelompok didasari pada adanya persamaandan perbedaan ciri.
Yang termasuk anggota kelompok Plantarum adalah:
1.Tumbuhan Tak Berpembuluh
      -Lumut(Bryophyta)
      -Lumut Kerak(Lichen)

2.Tumbuhan Berpembuluh
      A. Tumbuhan Paku(Pteridophyta)
      B. Tumbuhan Biji
            -Tumbuhan Biji Terbuka(Gymnospermae)
            -Tumbuhan Biji Tertutup(Angiospermae)


Hewan(Animalia)

Carolus Linnaeus mengklasifikasikan hewan berdasarkan struktur tubuh atau bentuk morfologinya.
Yang termasuk anggota kelompok Animalia adalah:
1.Hewan Tidak Bertulang Belakang(Avertebrata)
      -Hewan Berpori(Porifera)
      -Hewan Berongga(Coelenterata)
      -Cacing Pipih(Platyhelminthes)
      -Cacing Giling(Nemathelminthes)
      -Cacing Gelang(Annelida)
      -Hewan Berbuku-Buku(Arthropoda)
      -Hewan Lunak(Mollusca)
      -Hewan Berkulit Duri(Echinodermata)

2.Hewan Bertulang Belakang(Vertebrata)
      -Ikan(Pisces)
      -Amfibi(Amphibia)
      -Reptil(Reptilia)
      -Burung(Aves)



TOKOH
     Carolus Linnaeus yang bernama asli Carl Von Linne hidup di antara tahun 1707-1778. Ia adalah seorang ahli bontani berkebangsaan Swedia. Pada abad ke-18, Linnaeus memperkenalkan cara klasifikasi makhluk hidup berdasarkan persamaan cirri struktur tubuh luar dan struktur tubuh dalam.
      Untuk melengkapi cara klasifikasi makhluk hidup yang diperkenalkannya, Linnaeus juga mempelopori cara pemberian nama ilmiah suatu makhluk hidup dengan menggunakan dua kata. Kata pertama menunjukkan tingkatan marga(Genus) dan kata kedua menunjukkan tingkat jenis(Spesies). Sistem pemberian nama dengan cara ini kemudian dikenal dengan Sistem Nomenklatur Binomial. Dengan menggunakan system tersebut, Linnaeus dapat mengenal 10.000 jenis tanaman dan 4.000 jenis hewan. Hal itu dianggap mudah dan lebih menguntungkan dalam upaya pengenalan suatu jenis makhluk hidup sehingga sistem tersebut masih tetap digunakan sampai sekarang. Untuk mengenang jasa-jasanya, para ahli biologi menobatkannya sebagai Bapak Taksonomi Dunia.


 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar